Golongan Darah Tak Hanya A, B, O dan Rhesus Saja


Dengan sistem penggolongan darah yang ada yakni A, B, O dan Rhesus saja, seringkali masih sulit menemukan donor yang sesuai. Apalagi saat ini, para ilmuwan telah menemukan sistem penggolongan baru yang belum banyak diketahui orang.

Selama ini, sistem penggolongan darah berdasarkan jenis protein protein penggumpalan darah adalah sistem yang paling populer dan banyak dikenal di masyarakat. Dengan sistem ini, orang mengenal bahwa darah terbagi menjadi golongan A, B, O dan AB.

Dalam perkembangannya, komponen darah rupanya tidak hanya tersusun oleh protein-protein tersebut. Maka lahirlah sistem penggolongan darah berdasarkan 32 jenis komponen darah, yang kemudian dikenal dengan istilah rhesus dan akhirnya muncul golongan lain seperti A positif atau O negatif misalnya.

Kini sistem penggolongan darah makin rumit, setelah para ilmuwan memperkenalkan 2 jenis golongan darah yang bagi sebagian orang masih terdengar asing yakni Langereis (LAN) dan Junior (JR). Sama seperti rhesus, sistem ini juga mengenal istilah positif dan negatif.

Menurut para peneliti, sebagian besar manusia memiliki golongan darah LAN positif atau JR positif. Hanya sebagian kecil yang memiliki golongan darah JR negatif atau LAN negatif, terutama sekali sering ditemukan di wilayah tertentu seperti Jepang.

Dampak dari penemuan sistem baru ini tentu saja akan dirasakan dalam proses transfusi, karena akan lebih sulit mencari golongan darah yang sesuai. Meski lebih merepotkan, namun hasilnya bisa lebih akurat karena selama ini darah dari golongan yang sama sekalipun terkadang masih tidak cocok.

Dampak lainnya adalah, para dokter akan semakin bisa mengantisipasi respons pengobatan yang berbeda pada setiap individu. Menurut penelitian, orang-orang dengan golongan LAN negatif dan JR negatif cenderung sulit mengeluarkan sisa metabolisme obat kanker.

"Penemuan 2 jenis golongan darah ini penting dalam menentukan pengobatan. Kami ingin semua orang tahu golongan darahnya sedetail mungkin untuk mengantisipasi efek samping," kata salah seorang peneliti, Dr Lionel Arnaud dari University of Vermont seperti dikutip dari Menshealth.com, Kamis (1/3/2012).

Karena sistem penggolongan darahnya makin banyak, seseorang mungkin bakal membutuhkan kolom yang lebih panjang pada Kartu Tanda Penduduk untuk menyatakan golongan darah secara detail misalnya AB, rhesus positif, LAN negatif.

readmore »»   http://3.bp.blogspot.com/-FKB-bxL3OqE/UIhFrTOWvJI/AAAAAAAAAMs/hAm141vpVbw/s640/Petua+Isteri+Tewaskan+Suami+Di+Bilik+Tidur.jpg
video ml di hotel

Sisi yang Lain


Dulu ketika aku masih anak-anak, aku terlibat dalam perdebatan sengit dengan seorang anak lelaki teman sekelasku. Aku yakin sekali bahwa akulah yang benar, sedangkan ia salah. Begitu juga sebaliknya, ia yakin kalau dialah yang benar dan aku yang salah. 

Melihat hal itu, maka guru kami memanggil kami  berdua untuk maju ke depan kelas. Aku diperintahkan berdiri di satu sisi meja, sementara anak itu di sisi yang lainnya. Di tengah meja tersebut ada suatu obyek besar berwarna hitam dan berbentuk bundar.

Lalu guru kami bertanya pada anak itu, apa warna benda tersebut. "Putih", sahut anak itu. Aku tak percaya mendengarnya, sebab benda tersebut jelas-jelas hitam di mataku. Kami kembali berdebat dengan sengit tentang warna benda tersebut.

Guru lalu menyuruh kami untuk bertukar tempat dan lalu bertanya kepadaku, apa warna benda itu? Kini aku terpaksa menjawab, "Putih", sebab benda tersebut ternyata mempunyai dua sisi yang berbeda warna. Dari sudut ini, warna yang kelihatan adalah putih, sedangkan dari sisi yang lain adalah hitam.

Kawan, Kisah ini mengajarkan kepada kita tentang bagai mana menyikapi pendapat dan penilaian orang lain. Dalam menilai sesuatu, kita haru bisa menempatkan diri pada posisi mereka dan melihat situasinya melalui apa yang mereka lihat, agar kita bisa benar-benar memahami perspektif yang mereka lihat.

readmore »»   http://3.bp.blogspot.com/-FKB-bxL3OqE/UIhFrTOWvJI/AAAAAAAAAMs/hAm141vpVbw/s640/Petua+Isteri+Tewaskan+Suami+Di+Bilik+Tidur.jpg
video ml di hotel

Ramalan Masa Depan


Disuatu hari, ada seorang laki-laki muda mendatangi seorang kakek tua yang konon dapat meramalkan masa depan. kakek tua itu lalu bertanya mengapa laki-laki tersebut begitu tertarik ingin mengetahui masa depannya.

"Yah, agar aku bisa melakukan banyak hal, dan bisa mengubah hal-hal yang tidak aku inginkan," kata laki-laki itu.

"Tapi, dengan begitu mereka tidak akan menjadi bagian masa depanmu," kata si kakek tua.

"Barangkali aku hanya ingin tahu masa depanku, supaya bisa mempersiapkan diri menghadapi apa-apa yang akan terjadi nanti." Sahut laki-laki itu lagi.

"Kalau hal-hal baik yang terjadi, tentunya akan menjadi kejutan yang menyenangkan," kata si kakek tua, "Kalau hal-hal buruk yang terjadi, dan kau sudah tahu sejak semula, kau pasti akan menderita bahkan sebelum itu terjadi karena memikirkannya."

"Aku ingin tahu tentang masa depan karena aku laki-laki," laki-laki itu melanjutkan. "Dan laki-laki menjalani hidup mereka dengan berpatokan pada masa depan."

Konon kakek itu ahli dalam meramal dengan melemparkan sebuah ranting ke tanah, dan menafsirkan berdasarkan posisi jatuhnya. Tapi hari itu dia tidak melemparkan sebuah ranting, melainkan menbungkusnya dalam selembar kain, dan memasukkannya kembali ke dalam tasnya.

"Anakku, aku menguasai ilmu membaca ranting, dan aku menggunakannya untuk mengetahui masa lampau. Di sana aku akan menemukan apa yang telah kau lewati dan terlupakan guna memahami keadaan di masa sekarang. Kalau orang-orang datang bertanya masa depan kepadaku, aku bukannya membaca masa depan mereka, aku sekedar menebaknya saja. Masa depan adalah milik Tuhan, dan hanya Dia-lah yang bisa mengungkapnya." 

"Bagaimana caraku menebak masa depan? Itu berdasarkan pertanda-pertanda yang ada sekarang ini. Kalau kau menaruh perhatian pada saat sekarang, kau bisa memperbaikinya. Dan kalau kau memperbaiki saat sekarang ini, apa yang akan datang juga akan lebih baik. Lupakan soal masa depan, jalani setiap hari sesuai ajaran-ajaran yang telah kau terima, yakinlah bahwa Tuhan selalu mengasihi hambaNya."
"Sesungguhnya Allah tidak akan mengubah nasib suatu kaum sebelum kaum itu merubahnya sendiri"
readmore »»   http://3.bp.blogspot.com/-FKB-bxL3OqE/UIhFrTOWvJI/AAAAAAAAAMs/hAm141vpVbw/s640/Petua+Isteri+Tewaskan+Suami+Di+Bilik+Tidur.jpg
video ml di hotel

Malaikat yang Menjagamu

(Ilustrasi)

Suatu hari ada seorang bayi yang akan dilahirkan ke dunia. Sang bayi bertanya kepada Tuhan, "Para malaikat mengatakan bahwa besok Engkau akan mengirimku ke dunia, tapi bagaimana cara saya hidup di sana, saya begitu kecil dan lemah?"

Tuhan menjawab "Saya telah memilih satu malaikat untukmu, ia akan menjaga dan mengasihimu."

Sang bayi berkata "Tapi disini....., di Surga...., yang saya lakukan hanyalah bernyanyi dan tertawa. ini sudah cukup bagi saya untuk berbahagia."

Tuhan menjawab lagi "Malaikatmu akan bernyanyi dan tersenyum untukmu setiap hari, dan kamu akan merasakan kehangatan cintanya dan menjadi lebih bahagia."

Sang bayi bertanya lagi "Dan bagaimana saya bisa mengerti saat orang-orang berbicara, saya tidak mengerti bahasa mereka?"

Tuhan menjawab "Malaikatmu akan berbicara kepadamu dengan bahasa yang paling indah yang pernah kamu dengar; dan dengan penuh kesabaran dan perhatian dia akan mengajarkan bagaimana kamu berbicara."

"Saya mendengar bahwa di bumi banyak orang jahat, siapa yang akan melindungi saya?"

"Malaikatmu akan melindungimu, walaupun hal itu mengancam jiwanya."

"Pasti saya akan merasa sedih karena tidak melihatMu lagi."

"Malaikatmu akan menceritakan kepadamu tentang Aku, dan akan mengajarkan kepadamu bagaimana agar kau bisa kembali kepadaKu, walapun sesungguhnya Aku selalu berada disisimu."

Saat itu Surga begitu tenangnya sehingga suara dari bumi dapat terdengar, dan sang anak bertanya perlahan kepada Tuhan, "Tuhan... jika saya harus berangkat sekarang, bisakah Engkau memberi tahu nama malaikat tersebut?" 

Tuhan menjawab, "Kamu akan memanggil malaikatmu itu dengan sebutan "IBU"

readmore »»   http://3.bp.blogspot.com/-FKB-bxL3OqE/UIhFrTOWvJI/AAAAAAAAAMs/hAm141vpVbw/s640/Petua+Isteri+Tewaskan+Suami+Di+Bilik+Tidur.jpg
video ml di hotel

Tips Mencegah Kolesterol


Di dalam tubuh kita terdapat lemak yang terdiri dari dua macam, yaitu kolesterol jahat dan kolesterol baik.  Kolesterol jahat atau biasa disebut LDL (Low Density Lipoprotein) merupakan lemak yang dapat menempel pada pembuluh darah. Sedangkan kolesterol baik yang dikenal dengan HDL (High Density Lipoprotein) merupakan lemak yang dapat melarutkan kandungan LDL dalam tubuh. Kolesterol normal dalam tubuh adalah 160-200 mg, maka penumpukan kandungan LDL harus dicegah agar tetap dalam keadaan normal.

Berikut ini adalah beberapa Tips Mencegah Kolesterol:

1. Konsumsi makanan berserat
Lebih banyak mengkonsumsi makanan berserat seperti gandum, kacang-kacangan, sayur-sayuran dan buah-buahan. Jenis makanan ini dapat menyerap kolesterol yang ada dalam darah dan mengeluarkannya dari tubuh.

2. Diet
Konsumsi makanan yang rendah lemak dan kolesterol. Misalnya dengan mengkonsumsi susu tanpa lemak dan mengurangi konsumsi daging. Pilihlah makanan dengan kandungan lemak tak jenuh daripada kandungan lemak jenuh. Minyak yang digunakan untuk menggoreng secara berulang-ulang dapat meningkatkan kadar kolesterol, maka ada baiknya Anda mengurangi konsumsi makanan yang digoreng.

3. Olahraga
Berolahraga secara teratur sesuai dengan umur dan kemampuan. Jaga agar berat tubuh Anda tetap ideal.

4. Antioksidan
Antioksidan banyak terdapat dalam buah-buahan seperti jeruk, strawbery, pepaya, wortel, atau labu. Mengkonsumsi bawang putih secara teratur juga dapat menurunkan kadar kolesterol.

5. Hindari alkohol dan merokok
Dengan merokok atau mengkonsumsi alkohol, kolesterol akan mudah menumpuk dalam aliran darah.

Berikut ini beberapa daftar makanan dan kandungan kolesterolnya, jadi dengan acuan ini anda dapat mengira-ngira makanan mana yang sehat untuk anda konsumsi:


A. Jenis makanan yang aman dikonsumsi:
  1. Putih telur ayam 0 sehat
  2. Teripang 0 sehat
  3. Susu sapi non fat 0 sehat
  4. Daging ayam / daging bebek pilihan tanpa kulit 50 sehat
  5. Ikan air tawar 55 sehat
  6. Daging sapi / daging babi pilihan tanpa lemak 60 sehat
  7. Daging kelinci 65 sehat
  8. Daging kambing tanpa lemak 70 sehat
  9. Ikan ekor kuning 85 sehat
  10. Jenis makanan yang boleh dikonsumsi sekali-kali
  11. Daging asap (ham / smoke beef) 98 sekali-sekali
  12. Iga sapi 100 sekali-sekali
  13. Iga babi 105 sekali-sekali
  14. Daging sapi 105 sekali-sekali
  15. Burung dara 120 sekali-sekali
  16. Ikan bawal 120 sekali-sekali
B. Jenis makanan yang perlu diperhatikan untuk dikonsumsi:
  1. Daging sapi berlemak 125 hati-hati
  2. Gajih sapi 130 hati-hati
  3. Gajih kambing 130 hati-hati
  4. Daging babi berlemak 130 hati-hati
  5. Keju 140 hati-hati
  6. Sosis daging 150 hati-hati
  7. Kepiting 150 hati-hati
  8. Udang 160 hati-hati
  9. Kerang 160 hati-hati
  10. Siput 160 hati-hati
  11. Belut 185 hati-hati
C. Jenis makanan yang berbahaya untuk dikonsumsi:
  1. Santan 185 berbahaya
  2. Gajih babi 200 berbahaya
  3. Susu sapi 250 berbahaya
  4. Susu sapi cream 280 berbahaya
  5. Coklat 290 berbahaya
  6. Margarin / Mentega 300 berbahaya
  7. Jeroan sapi 380 berbahaya
  8. Jeroan babi 420 berbahaya
  9. Kerang putih / tiram 450 berbahaya
  10. Jeroan kambing 610 berbahaya
D. Jenis makanan yang pantang untuk dikonsumsi:
  1. Cumi-cumi 1170 pantang
  2. Kuning telur ayam 2000 pantang
  3. Otak sapi 2300 pantang
  4. Otak babi 3100 pantang
  5. Telur burung puyuh 3640 pantang
readmore »»   http://3.bp.blogspot.com/-FKB-bxL3OqE/UIhFrTOWvJI/AAAAAAAAAMs/hAm141vpVbw/s640/Petua+Isteri+Tewaskan+Suami+Di+Bilik+Tidur.jpg
video ml di hotel

Selalu Ada Bus Lain


Pada suatu malam yang dingin dan hujan, saya sedang berada di suatu halte menunggu kedatangan bus. Saat itu saya melihat ada seorang perempuan tua turun dari sebuah bus yang kelihatannya penuh oleh penumpang. Wanita itu kemudian berjalan perlahan ke tempat dimana saya berada. Setelah berdiam beberapa saat ia berbicara kepada saya. "Malam yang buruk, ya? Tapi saya harap saya tidak perlu menunggu terlalu lama." 

Dengan sedikit ingin tahu, saya bertanya tentang bis mana yang ia tunggu. Ketika ia memberi tahu. bahwa bus  yang ia tunggu adalah bus yang sama dengan ia tumpangi tadi, saya menjadi heran dan bertanya lagi, "Lho, Anda baru saja turun dari bus yang sejurusan dengan tujuan anda, lalu mengapa anda turun sebelum sampai ke tempat yang anda tuju?" 

"Begini," katanya terbata-bata dengan sedikit malu, "di bus tadi ada seorang pemuda cacat. Tak seorang pun menawarkan tempat duduk kepadanya, dan saya tahu bahwa dia akan merasa malu kalau seorang ibu tua seperti saya berdiri untuknya. Karena itu saya berpura-pura sudah waktunya untuk turun dan saya membunyikan bel ketika ia sedang berada di sisi kursi saya. Dia pasti tidak akan merasa malu duduk ditempat saya, dan bagi saya masih selalu ada bus lain."

readmore »»   http://3.bp.blogspot.com/-FKB-bxL3OqE/UIhFrTOWvJI/AAAAAAAAAMs/hAm141vpVbw/s640/Petua+Isteri+Tewaskan+Suami+Di+Bilik+Tidur.jpg
video ml di hotel

Sarana Akomodasi di Kecamatan Kenohan

Danau Semayang Kecamatan Kenohan

Untuk sarana akomodasi di Kecamatan Kenohan, saat ini terdapat 4 (empat) buah penginapan kelas melati yang kesemuanya berada di Desa Kahala. Penginapan-penginapan tersebut ialah: 

1. Penginapan Hj. Normi 
    Alamat: Desa Kahala Rt. 05
    Jumlah Kamar: 9 buah

2. Penginapan Andin 
    Alamat: Desa Kahala, Jl. Praja Mukti Rt. 05 
    Jumlah Kamar: 8 buah 

3. Penginapan Rahayu 
    Alamat: Desa Kahala, Jl. Inpres Rt. 06 
    Jumlah Kamar: 5 buah 

4. Penginapan Rasyid 
    Alamat: Desa Kahala Rt. 12 
    Jumlah Kamar: 10 buah

Tarif menginap semalam berkisar antara 35.000,- s/d 100.000,- dengan ketentuan dimasing-masing penginapan tersebut.

readmore »»   http://3.bp.blogspot.com/-FKB-bxL3OqE/UIhFrTOWvJI/AAAAAAAAAMs/hAm141vpVbw/s640/Petua+Isteri+Tewaskan+Suami+Di+Bilik+Tidur.jpg
video ml di hotel

Mengapa Butuh Perjuangan ?


Seorang pria secara tidak sengaja menemukan sebuah kepompong ngengat. Karena rasa penasaran bagaimana nantinya ngengat itu menetas, pria tersebut lantas membawanya pulang. Setelah berhari-hari sebuah celah kecil muncul pada kepompong ngengat itu, dan untuk beberapa saat ngengat kecil itu pun berjuang untuk keluar. Setelah menunggu beberapa lama, ngengat itu masih saja tidak bisa memaksakan badannya untuk melewati celah tersebut.

Menganggap ada sesuatu yang salah, pria itu pun lalu mengambil  sebuah gunting, dan menggunting sebagian kepompong untuk membantu ngengat itu dapat keluar. Ya, ternyata hal itu berhasil dan seekor ngengat kecil berhasil keluar dengan keadaan badan yang bengkak, bersayap kecil dan kusut.

Pria tersebut berharap dalam beberapa jam lagi sayap ngengat itu akan berkembang dalam keindahan alamiahnya, tapi ternyata hal itu tidak pernah terjadi. Ngengat itu tidak pernah menjadi makhluk yang terbang secara bebas melainkan harus melata menyeret tubuhnya yang bengkak dengan sayapnya yang kusut.

Tahukah anda mengapa demikian? Itu karena kepompong yang menjepit dan perjuangan yang dibutuhkan  ngengat untuk keluar dari celah yang kecil, merupakan jalan Tuhan untuk mendorong cairan dari tubuh ngengat ke dalam sayapnya. Pengguntingan yang berdasarkan belas kasihan itu sebenarnya merupakan hal kejam, yang menghalangi proses perkembangan ngengat tersebut. 

Kawan, dari hal ini kita dapat memetik suatu pelajaran yang cukup berharaga. Yaitu, perjuangan merupakan sesuatu yang sebenarnya sangat kita butuhkan untuk dapat tumbuh dan berkembang secara sempurna.

readmore »»   http://3.bp.blogspot.com/-FKB-bxL3OqE/UIhFrTOWvJI/AAAAAAAAAMs/hAm141vpVbw/s640/Petua+Isteri+Tewaskan+Suami+Di+Bilik+Tidur.jpg
video ml di hotel

Berita Terbaik


Suatu ketika Roberto De Vincenzo seorang pemain golf dari Argentina yang terkenal, memenangkan sebuah turnamen golf profesional berhadiah uang dalam jumlah besar. Setelah menerima hadiahnya dan penuh senyum di depan kamera para wartawan, ia bergegas berjalan menuju club house dan bersiap-siap untuk pulang.

Saat berjalan menuju mobilnya, ia dihampiri oleh seorang wanita, wanita itu memberikan salam ucapan selamat kepadanya atas kemenangan yang ia raih seraya berkata kepadanya kalau bayinya tengah mengalami sakit keras dan kondisinya sekarat, "Saya tak tahu harus bagaimana, karena sama sekali tak punya biaya untuk berobat ke dokter" kata wanita itu dengan wajah memelas.

Vincenzo sangat tersentuh melihat wanita malang itu dan segera mengeluarkan check dan pena untuk menuliskan selembar check dengan nilai yang tidak sedikit untuk diberikan kepada wanita itu. "Segera bawa anakmu berobat ke rumah sakit, kalau perlu opname dan pastikan dia benar-benar sembuh" kata Vincenzo dengan penuh simpatik. Wanita itu memegang erat tangan Vincenzo dan beberapa kali membungkuk penuh rasa terimakasih sebelum pergi meninggalkan pegolf yang murah hati itu.

Minggu berikutnya dalam suatu acara makan siang di sebuah country club, rekan Vincenso yang juga seorang pejabat asosiasi golf professional mendatangi mejanya dan duduk bersamanya, kemudian bertanya "Vincenzo, minggu lalu anda memberikan check kepada seorang wanita?" Vincenzo mengangguk sambil meneguk jus apelnya.

"Seorang tukang parkir yang melihat anda memberikan check kepada wanita itu mengatakan pada saya bahwa wanita itu telah menipumu, anaknya tidak sedang sakit apalagi sekarat" kata orang itu menjelaskan. 

Kali ini Vincenzo tediam sejenak dan bertanya serius "Sungguh? Tidak ada anak yang sekarat?" 

"Benar" tegasnya. 

"Syukurlah kalau begitu, saya rasa itu adalah berita terbaik yang saya dengar dalam minggu ini" jawab Vincenzo.

readmore »»   http://3.bp.blogspot.com/-FKB-bxL3OqE/UIhFrTOWvJI/AAAAAAAAAMs/hAm141vpVbw/s640/Petua+Isteri+Tewaskan+Suami+Di+Bilik+Tidur.jpg
video ml di hotel

Membuatnya Lebih Sederhana


Sir Ernest Rutherford, Presiden dari Royal Academy, dan penerima Nobel Fisika menceritakan sebuah kisah, dimana ia menerima panggilan dari koleganya. Dia akan memberikan nilai nol untuk ujian salah seorang siswanya, tapi siswa tersebut berkeras dia harus mendapatkan nilai sempurna. Sang instruktur dan siswa teresebut sepakat untuk penengah yang obyektif dan ia yang dipilih.

Soal ujiannya berbunyi: “Tunjukkan cara mengukur tinggi sebuah gedung dengan bantuan barometer.”

Siswa itu menjawab, “Bawa barometer tersebut ke puncak gedung, ikatkan dengan sebuah tali, turunkan sampai ke jalan lalu tarik kembali ke atas, ukur panjang tali. Panjang tali itu adalah sama dengan tinggi gedung.”

Siswa tersebut berhak meminta nilai penuh karena dia menjawab dengan lengkap dan benar. Di sisi lain, nilai penuh harusnya diberikan atas dasar kompentensi di bidang fisika, dan jawabannya tidak menunjuikkan hal ini. Aku menyarankan ujian ulang. Aku memberikan waktu enam menit untuk menjawab soal yang sama dengan syarat harus dijawab menggunakan dalil-dalil fisika.

Lima menit berlalu, dia masih belum menulis apa-apa. Aku menanyakan apa dia mau menyerah, tapi dia menjawab kalau dia punya banyak solusi, dia cuma memikirkan solusi yang terbaik. Aku menyuruhnya melanjutkan dan pada menit berikutnya dia menyerahkan jawabannya yang berbunyi “Bawa barometer ke puncak gedung, jatuhkan, dan ukur waktunya dengan stopwatch, lalu menggunakan rumus ‘Jarak = 0,5 × percepatan × waktu2, tinggi gedung bisa diukur.”

Saat ini aku meminta kolegaku untuk menyerah. Dia setuju dan memberikan siswanya nilai penuh. Saat meninggalkan ruang ujian aku teringat bahwa siswa itu punya beberapa solusi, jadi aku menanyakan solusi apa saja itu.

Siswa itu menjawab, “ada banyak cara mengukur tinggi gedung dengan bantuan barometer. Misalnya, membawa barometer ke luar, lalu mengukur tinggi barometer dan panjang bayangannya, dan mengukur panjang bayangan gedung, dan dengan rumus perbandingan sederhana tinggi gedung bisa diketahui.”

“Kalau Anda mau cara yang lebih rumit, ikat barometer dengan tali, ayun seperti bandul di lantai dasar dan di atap untuk menghitung nilai gravitasi. Dari perbedaan nilai gravitasi tinggi gedung bisa dihitung.”

“Dengan metode yang sama, bila dari atap talinya di ulur sampai ke dasar lalu diayunkan seperti bandul, tinggi gedung bisa dihitung melalui periode ayunan.”

“Ini cara kesukaan saya, bawa barometer ke tempat pemilik gedung lalu katakan: ‘Pak, ini ada sebuah barometer, bila Anda memberitahukan tinggi gedung Anda, saya akan memberikan barometer ini.”

Saya bertanya apakah dia tidak mengetahui cara konvensional untuk memecahkan masalah tersebut. Dia jawab kalau dia tahu, tapi dia tidak mau terpaku pada satu pola pemikiran saja.

Siswa itu bernama Niels Bohr, peraih Nobel di bidang fisika tahun 1922 dan salah satu ilmuwan fisika yang paling berpengaruh di abad 20.

Neil Bohr
( lahir di Kopenhagen, Denmark, 7 Oktober 1885,
meninggal di Kopenhagen, Denmark, 18 November 1962 pada umur 77 tahun
readmore »»   http://3.bp.blogspot.com/-FKB-bxL3OqE/UIhFrTOWvJI/AAAAAAAAAMs/hAm141vpVbw/s640/Petua+Isteri+Tewaskan+Suami+Di+Bilik+Tidur.jpg
video ml di hotel

Cobalah Hal Baru yang Positif

Setiap orang pasti pernah merasakan suatu kekecewaan, kegagalan, dan frustrasi. Kadang semuanya datang sekaligus silih berganti, sehingga anda merasa dunia ini seakan runtuh, dan menjadikan anda melihat segala sesuatunya dari sisi yang negatif dan berantakan.

Sekarang cobalah untuk melihat dari sisi yang lain, agar anda dapat bangkit kembali. Bertindaklah, lakukan sesuatu hal yang positif meski itu hanya sekedar menyapu halaman, atau membersihkan tumpukan file-file tua dari komputer anda.

Lakukanlah segala tindakan mulai dari yang terkecil, maka anda akan merasa terfokus secara positif dari tindakan itu. Dan itu semua dapat mengubah sikap anda secara ajaib, karena anda adalah penguasa hidup anda sendiri.

Cobalah menolong dan melakukan sesuatu untuk orang lain, semakin kecil orang itu maka akan semakin baik. Lalu cobalah keluar sejenak dari ruangan anda, dan perhatikan apa yang dapat anda kerjakan bagi orang lain. Orang lain tercipta untuk memperbaiki hidup anda, dan sekaranglah saatnya anda memperbaiki hidup anda  sendiri melalui berbuat sesuatu bagi orang lain.

Bersyukurlah, di dunia ini pasti banyak hal baik yang sering anda lupa untuk bersyukur. Syukuri tempat tinggal anda, kesehatan anda, keluarga anda, pengalaman hidup anda, teman-teman anda, ketrampilan anda, pengetahuan anda, dan hidup yang anda miliki.

Temukan tantangan baru, arahkan kembali energi negatif dan rasa frustrasi anda pada sesuatu yang dapat menantang anda berbuat yang lebih baik. 

Positif atau negatif, semuanya cuma ada dalam pikiran anda. Maka, ubahlah sikap anda dan melajulah untuk menggapai cita-cita.

readmore »»   http://3.bp.blogspot.com/-FKB-bxL3OqE/UIhFrTOWvJI/AAAAAAAAAMs/hAm141vpVbw/s640/Petua+Isteri+Tewaskan+Suami+Di+Bilik+Tidur.jpg
video ml di hotel

Mengasah Diri


Penebang kayu, pasti selalu mengasah  kampaknya. Seorang Pemburu, akan selalu mengencangkan busurnya. Dan seorang Penulis, akan selalu meraut pensilnya. Mereka senantiasa harus selalu memperbaharui peralatannya, dan itu adalah prinsip sederhana tentang produktivitas. 

Tak banyak pohon yang bisa ditebang oleh kampak yang tumpul dan aus. Tak ada buruan yang mampu ditaklukkan oleh busur yang telah renta. Dan Tak sebuah kata pun bisa ditulis dari pensil yang patah. Lalu apa yang harus anda asah, agar tetap meraih kehidupan pribadi dan karier yang penuh dan berlimpah?

Anda memiliki sesosok tubuh yang suatu saat pasti menjadi renta terkikis usia. Juga kecerdasan, yang segera tak banyak berarti tertinggal kemajuan zaman. Serta, sekepal hati nurani yang mudah diburamkan oleh debu-debu dunia.

Maka, tidak ada yang patut kita rawat selain tubuh, agar senantiasa menjadi rumah yang nyaman bagi jiwa kita. Tiada yang perlu kita asah selain pikiran dan ketrampilan agar selalu dapat digunakan membuka pintu kemakmuran. Serta tiada yang harus kita pertajam, selain hati nurani yang memungkinkan kita mendengar nyanyian kebahagiaan hidup ini.

readmore »»   http://3.bp.blogspot.com/-FKB-bxL3OqE/UIhFrTOWvJI/AAAAAAAAAMs/hAm141vpVbw/s640/Petua+Isteri+Tewaskan+Suami+Di+Bilik+Tidur.jpg
video ml di hotel

Mana yang Anda Pilih ?


Sebuah perusahaan besar yang inigin merekrut karyawan terbaik, memberikan sebuah tes tertulis yang terdiri hanya satu sooal saja untuk dijawab para pelamar. Sooal tersebut adalah:

"Di tengah malam yang gelap gulita,  Anda sedang mengenderai motor di bawah hujan yang sangat lebat. Peristiwa itu terjadi disebuah desa yang penduduknya sedang diungsikan karena bencana banjir besar. Pemerintah setempat hanya bisa memberikan bantuan 1 bus yang pada saat itu sedang mengangkut orang-orang ke kota terdekat. Anda secara tidak sengaja bertemu dengan 3 orang yang merupakan pengunsi terakhir dari daerah tersebut, yaitu:
  • Seorang nenek tua yang sekarat.
  • Seorang dokter yang pernah menyelematkan hidup Anda.
  • Seseorang yang selama ini menjadi idaman hati Anda dan akhirnya Anda temukan.
Anda hanya bisa mengajak salah seorang dari mereka untuk dibawa. Siapakah yang akan Anda ajak? Dan, jelaskan jawaban Anda mengapa Anda melakukan itu!" 

Sebelum Anda menjawab, ada beberapa hal yang perlu Anda pertimbangkan:
  • Seharusnya Anda menolong nenek tua, karena dia sudah sekarat. Jika tidak segera ditolong, ia mungkin akan meninggal. Namun, kalau dipikir-pikir, orang yang sudah tua memang sudah mendekati ajalnya. Sedangkan yang lain masih sangat muda dan harapan hidup ke depannya masih panjang.
  • Dokter itu pernah menyelamatkan hidup Anda. Inilah saat yang tepat untuk membalas budi kepadanya. tapi, kalau dipikir, jika sekadar membalas budi bisa saja dilain waktu bukan? Namun, kita tidak pernah tahu kapan kita akan mendapatkan kesempatan itu lagi.
  • Mendapatkan idaman hati adalah hal yang sangat langka. Jika kali ini Anda lewatkan, mungkin Anda tidak akan pernah bertemu dia lagi, dan impian Anda akan kandas selamanya. 
Jadi yang mana yang akan Anda pilih?


Ternyata dari 2000 orang pelamar, hanya 1 orang saja yang diterima bekerja di perusahaan tersebut. Orang tersebut menjawab:

"Saya akan memberikan kunci motor saya kepada si dokter dan memintanya untuk membawa nenek tua yang sedang sekarat tersebut agar segera mendapatkan pertolongan. Sedangkan saya sendiri akan tetap tinggal di sana dengan  idaman hati saya dan menunggu ada yang kembali menolong kami."

***

Kawan, bukankah itu merupakan jawaban yang cukup bijak? Tapi, mengapa sebagian besar hal tersebut tidak terpikirkan oleh kita? Apakah karena kita sudah terbiasa tidak mau melepas apa yang sudah kita dapatkan, atau bahkan berusaha meraih sesuatu dengan sebanyak-banyaknya?

Namun perlu kita ketahui, kadang ketika kita rela untuk melepaskan sesuatu yang telah kita miliki, mengakui segala keterbatasan yang kita miliki, dan melepaskan semua keinginan kita untuk sesuatu yang lebih mulia, maka kita akan mendapatkan sesuatu yang jauh lebih besar.

readmore »»   http://3.bp.blogspot.com/-FKB-bxL3OqE/UIhFrTOWvJI/AAAAAAAAAMs/hAm141vpVbw/s640/Petua+Isteri+Tewaskan+Suami+Di+Bilik+Tidur.jpg
video ml di hotel

Memberi dan Menerima


Alkisah, ada dua orang kakak beradik yang dikutuk menjadi katak akibat kenakalan mereka. Untuk dapat kembali menjadi manusia, mereka harus mengembara jauh ke dalam hutan menemui kakek bijak yang dapat menghapus kutukan itu. 

Selama pengembaraan, banyak sekali rintangan dan cobaan yang harus mereka alami, apa lagi sebagai seekor katak. Berbulan-bulan waktu yang dihabiskan, akhirnya mereka pun berhasil menemukan kakek bijak itu dan segera menyampaikan permasalah mereka.   

Setelah mendengarkan penjelasan mereka, kakek bijak itu pun berkata, "Selama ini banyak sekali kenakalan yang telah kalian berdua lakukan. Maka untuk kembali menjadi manusaia, kalian harus menjalani hidup sebagai pemberi, dan yang satu lagi sebagai penerima. Siapa di anatara kalian yang ingin menjadi pemberi dan siapa yang ingin menjadi penerima?"

Mendengar pertanyaan itu, katak yang pertama berpikir dalam hati, "Menjalani hidup menerima tidak akan menderita bahkan menyenangkan." Setelah berpikir demikan ia bergegas menjawab, "Kakek, izinkanlah saya menjalani hidup sebagai penerima."

Melihat A berujar demikian, B sama sekali tidak iri. Bahkan ia berpikir, Menjalani hidup memberi berarti selalu membantu orang lain. Suatu perbuatan yang mulia! Tanpa ragu- ragu, B berkata, "Kakek, saya rela menjalani hidup sebagai pemberi."

Setelah mendengar jawaban kedua katak itu, Kakek bijak mencatat penentuan masa depan keduanya dan berkata, "B, karena kau memilih hidup memberi, maka engkau akan menjadi orang kaya yang dermawan, suka beramal dan menolong orang. Sedangkan kau A, karena mengharapkan hidup menerima, maka engkau akan menjadi pengemis yang hidup dari pemberian orang lain."

readmore »»   http://3.bp.blogspot.com/-FKB-bxL3OqE/UIhFrTOWvJI/AAAAAAAAAMs/hAm141vpVbw/s640/Petua+Isteri+Tewaskan+Suami+Di+Bilik+Tidur.jpg
video ml di hotel

10 Fakta Mengenai Kopi

1. Kafein bisa membunuhmu
Terutama jika kamu sangat manikak kopi, yakni menenggak kopi 80-100 cangkir sehari. Jadi jangan coba-coba ya.

2. Kopi bisa juga baik buatmu
Studi membuktikan bahwa kita bisa mendapatkan antioksidan dari kopi, cukup satu atau dua cangkir kopi sehari, sudah bermanfaat. Jika tidak suka kopi, bisa coba teh hitam.

3. kafein bisa meningkatkan gairah seks perempuan
Ini baru terbukti pada tikus percobaan. Menurut ilmuwan, pada manusia kopi dapat meningkatkan pengalaman seksual namun hanya pada mereka yang tidak maniak kopi.

4. Kafein bisa mengurangi rasa sakit
Dosis sedang kopi, setara dengan dua cangkir kopi, mampu meredakan rasa sakit di otot setelah olah raga, demikian menurut sebuah studi kecil. Tapi lagi-lagi ini hanya berlaku buat mereka yang bukan pecandu kopi.

5. Kafein bisa bikin kita begadang
Buat yang ingin melek semalaman akan terbantu dengan kopi. Yang tidak, sebaiknya meminum kopi enam jam sebelum jam tidur agar tidak terganggu jam istirahatnya.

6. Kopi yang dekafein pun mengandung kafein
Walaupun istilahnya dekafein, alias bebas kafein, tetap saja kopi tersebut mengandung kafein. Kalau kita minum 10 cangkir kopi dekafein, sama saja dengan minum satu-dua cangkir kopi kafein.

7. kopi dekafein menggunakan bahan kimia
Untuk mengurangi kadar kafein pada kopi dekafein, digunakan bahan kimia bernama methylene chloride.

8. Kafein itu bukan bagian yang berasa pahit
Banyak orang mengira, makin pahit rasa kopi, makin banyak kandungan kafeinnya. Tidak, sebab kafein bukanlah komponen yang rasanya pahit.

9. Kopi yang bagus tergantung pada pembakaran dan peracikannya
Jika ingin kopi bercitarasa nikmat, maka yang paling menentukan adalah proses pembakaran dan racikannya. Selama pembakaran, minyak yang tersimpan dalam biji kopi akan keluar. Makin banyak minyak ini keluar, makin kuat rasa kopinya. Munculnya kandungan kafein tergantung pada lamanya air berada di bagian dasar. Pembakaran yang makin lama juga menghasilkan kafein makin banyak.

10. Kopi ditemukan oleh kambing
Satu milenium silam, di pegunungan Afrika, sekawanan kambing terjaga semalaman setelah makan biji kopi merah. Sang penggembala memeriksa kenapa itu terjadi dan menemukan bahwa penyebabnya adalah kopi. Sejak itu manusia mulai ikutan minum kopi.

readmore »»   http://3.bp.blogspot.com/-FKB-bxL3OqE/UIhFrTOWvJI/AAAAAAAAAMs/hAm141vpVbw/s640/Petua+Isteri+Tewaskan+Suami+Di+Bilik+Tidur.jpg
video ml di hotel

Sejarah Bantal yang Kita Gunakan


Kebiasaan menggunakan bantal saat brrbaring sudah dikenal sekitar 7.000 tahun sebelum masehi silam. Situs workingmomwm.hubpages.com menjelaskan bahwa bantal pertama kali dipakai oleh bangsa Mesopotamia yang menghuni wilayah antara Sungai Eufrat dan Sungai Tigris atau yang dikenal saat ini sebagai Irak.

Bantal yang ada sekarang, tidaklah sama dengan yang ada saat itu, dimana bantal yang digunakan masih terbuat dari batu. Hal itu dibuktikan melalui  penemuan peninggalan arkeologi yang sempat ditemukan dalam proses ekskavasi di Mesir.

Selain di Mesopotamia, bantal juga digunakan oleh masyarakat Mesir kuno. Hanya saja bantal yang digunakan oleh bangsa Mesir sedikit lebih lembut dari pada bantal batu bangsa Mesopotamia. Tapi, bangsa Mesir saat itu sebenarnya tidak terlalu menyukai menggunakannya, mereka lebih suka meletakkan kepalanya di atas pilar bangunan.

Bantal lembut juga dikenal oleh masyarakat Cina kuno. Bedanya, batal lembut di Cina memiliki hiasan berupa gambar-gambar. Bantal kuno bangsa Cina ini diperkirakan dibuat sekitar tahun 960 masehi.

Seperti halnya bangsa Mesir kuno, bangsa Cina saat itu juga tidak terlalu menyukai menggunakan bantal lembut untuk tidur. Mereka percaya bahwa bantal lembut adalah pencuri energi saat digunakan waktu tidur. Karena itu, masyarakat Cina lebih menggunakan bantal berbahan kayu atau bambu yang tergolong keras.

Memasuki abad pertengahan, bantal mulai digunakan oleh bangsa Eropa. Saat itu, penggunaan bantal menjadi simbol bagi status kedudukan sosial tertentu, dimana mereka yang menggunakan bantal adalah masyarakat berstatus sosial menengah ke atas.

Saat bantal dijadikan simbol status sosial, Raja Henry VII sebagai pemimpin kerajaan Inggris ingin mengubah paradigm secara drastis. Ia kemudian melarang semua orang menggunakan bantal saat tidur, kecuali wanita hamil. Sejak saat itulah para pria di Eropa enggan menggunakan bantal, meskipun ada  mereka akan dianggap sebagai pria lemah.

Memasuki abad ke-19, pandangan itu mulai pudar. Bantal bahkan kemudian dianggap sebagai alat bantu yang menjadikan tidur lebih nyenyak. Hal itu menjadikan bantal empuk diproduksi secara masal. Bahan baku yang digunakan pun mulai beragam, ada yang berisi kapas, dakron, bulu angsa, dan sebagainya. Bahkan bantal kini telah menjadi trend dan hal wajib bagi hampir setiap orang untuk menemaninya saat beristirahat.

readmore »»   http://3.bp.blogspot.com/-FKB-bxL3OqE/UIhFrTOWvJI/AAAAAAAAAMs/hAm141vpVbw/s640/Petua+Isteri+Tewaskan+Suami+Di+Bilik+Tidur.jpg
video ml di hotel

Benih Padi


Sorang petani yang ingin menyelenggarakan upacara menjelang musim tanam, mengambil sebagian padi untuk dijadikan hiasan pada acara tersebut, dan sebagian lagi sisanya dipersiapkan sebagai benih untuk ditanam nantinya. 

Mengetahui hal ini, biji padi yang dijadikan benih ternyata cemburu, dan berkeluh kesah kepada si petani. "Tidak adil...! Mengapa hanya sebagian teman kami saja yang dipilih sebagai hiasan? Lihatlah mereka, dikagumi dan dipuji banyak orang, sedangkan kami sama sekali akan diacuhkan."

Pak Tani hanya tersenyum mendengar keluh kesah mereka tanpa menjawab apa-apa. Ia malah mengangkut mereka dan melemparkannya ke berbagai penjuru sawah yang becek yang kotor.

Beberapa hari kemudian, Pak Tani menjenguk sawahnya dan menyapa benih-benih padi. “Selamat pagi benih-benih, apa kabar kalian?"

"Pak Tani, mengapa kami dibuang ke tanah kotor ini, apa salah kami? Kami kedinginan dan kepanasan, wajah kami kini jadi rusak. Lihat, ada banyak serat akar tumbuh pada tubuh kami. Tolong angkat dan bersihkan kami". Sahut salah satu benih kepada petani.

Namun, si petani tidak juga mengangkat benih-benih padi itu. Berhari-hari, ia tetap membiarkan benih padi tinggal di tanah yang becek dan kotor. Dibiarkannya pula akar yang tumbuh semakin banyak. Bahkan, yang tumbuh bukan hanya akar, melainkan juga batang dan daun semakin lebat hingga suatu saat benih padi itu lenyap tak berbekas.

Sawah itu kini menguning, penuh dengan tanaman padi yang berbulir lebat. Banyak orang mengagumi akan keindahannya dan banyak orang yang sangat membutuhkannya. 

Suatu ketika saat padi-padinya telah siap untuk dipanen, si petani kembali datang menjenguk sawah padinya. “Benih Padi, bagaimana kabarmu hari ini?”

"Pak Tani, terima kasih atas pertolonganmu selama ini, karenamu kini kami menjadi tanaman padi yang  berbuah sangat lebat dan berharga bagi orang-orang."

readmore »»   http://3.bp.blogspot.com/-FKB-bxL3OqE/UIhFrTOWvJI/AAAAAAAAAMs/hAm141vpVbw/s640/Petua+Isteri+Tewaskan+Suami+Di+Bilik+Tidur.jpg
video ml di hotel

Cinta Apa Adanya


Tahun itu dia mendadak muncul, Xiao Cien namanya. Tampangnya tidak seberapa. Di bawah dukungan teman sekamar, dengan memaksakan diri aku bersahabat dengan dia. Secara perlahan, aku mendapati bahwa dia adalah orang yang penuh pengertian dan lemah lembut.

Hari berlalu, hubungan kami semakin dekat, perasaan di antara kami semakin menguat, dan juga mendapat dukungan dari teman-teman. Pada suatu hari di tahun kelulusan kami, dia berkata padaku, "Saya telah mendapatkan beasiswa untuk melanjutkan studi, tetapi di Amerika, dan saya tidak tahu akan pergi berapa lama, kita bertunangan dulu, bolehkah?" Mungkin dalam keadaan tidak rela melepas kepergiannya, saya mengangguk.

Oleh karena itu, sehari sesudah hari wisuda, hari itu menjadi hari pertunangan kami berdua. Setelah bertunangan tidak berapa lama, bersamaan dengan ucapan selamat dan perasaan berat hati dalam hatiku, dia menaiki pesawat dan terbang menuju sebuah negara yang asing. Saya juga mendapatkan sebuah pekerjaan yang bagus, memulai hari bekerja dari jam 9 pagi hingga jam 5 sore. Telepon internasional merupakan cara kami untuk tetap berhubungan dan melepas kerinduan.

Suatu hari, sebuah hal yang naas terjadi pada diriku. Pagi hari, dalam perjalanan menuju tempat kerja, sebuah taksi demi menghindari sebuah anjing di jalan raya, mendadak menikung tajam.....

Tidak tahu lewat berapa lama saya pingsan. Saat siuman telah berada di rumah sakit, dimana anggota keluarga menunggu mengelilingi tempat tidur saya. Mereka lantas memanggil dokter.

"Pa?" saya ingin memanggilnya tapi tidak ada suara yang keluar. Mengapa? Mengapa saya tidak dapat memanggilnya? Dokter mendatangiku dan memeriksa, suster menyuntikkan sebuah serum ke dalam diriku, mempersilahkan yang lainnya untuk keluar terlebih dahulu.

Ketika siuman kembali, yang terlihat adalah raut wajah yang sedih dari setiap orang, sebenarnya apa yang terjadi. Mengapa saya tidak dapat bersuara? Ayah dengan sedihnya berkata, "Dokter bilang syaraf kamu mengalami luka, untuk sementara tidak dapat bersuara, lewat beberapa waktu akan membaik."

"Saya tidak mau!" saya dengan berusaha memukul ranjang, membuka mulut lebar-lebar berteriak, tapi hanya merupakan sebuah protes yang tidak bersuara. Setelah kembali ke rumah, kehidupanku berubah. Suara telepon yang didambakan waktu itu, merupakan suara yang sangat menakutkan sekarang ini. Saya tidak lagi keluar rumah, juga menjadi seorang yang menyia-nyiakan diri, ayah mulai berpikir untuk pindah rumah. Dan dia? di belahan bumi yang lain, yang diketahui hanyalah saya telah membatalkan pertunangan kami, setiap telepon darinya tidak mendapatkan jawaban, setiap surat yang ditulisnya bagaikan batu yang tenggelam ke dasar lautan.

Dua tahun telah berlalu, saya secara perlahan telah dapat keluar dari masa yang gelap ini, memulai hidup baru, juga mulai belajar bahasa isyarat untuk berkomunikasi dengan orang lain.

Suatu hari, Xiao Cien memberitahu bahwa dia telah kembali, sekarang bekerja sebagai seorang insinyur di sebuah perusahaan. Saya berdiam diri, tidak mengatakan apapun. Mendadak bel pintu berbunyi, berulang-ulang dan terdengar tergesa-gesa. Tidak tahu harus berbuat apa, ayah menyeretkan langkah kakinya yang berat, pergi membuka pintu.

Saat itu, di dalam rumah mendadak hening. Dia telah muncul, berdiri di depan pintu rumahku. Dia mengambil napas yang dalam, dengan perlahan berjalan ke hadapanku, dengan bahasa isyarat yang terlatih, dia berkata, "Maafkan saya! Saya terlambat satu tahun baru menemuimu. Dalam satu tahun ini, saya berusaha dengan keras untuk mempelajari bahasa isyarat, demi untuk hari ini. Tidak peduli kamu berubah menjadi apapun, selamanya kamu merupakan orang yang paling kucintai. Selain kamu, saya tidak akan mencintai orang lain, marilah kita menikah!"

readmore »»   http://3.bp.blogspot.com/-FKB-bxL3OqE/UIhFrTOWvJI/AAAAAAAAAMs/hAm141vpVbw/s640/Petua+Isteri+Tewaskan+Suami+Di+Bilik+Tidur.jpg
video ml di hotel

Sebuah Titik di Atas Kertas


Orang yang suka mencari-cari kesalahan orang lain, akan dengan cekatan mampu menunjukkan kesalahan orang lain. Bahkan jika sesuatu terjadi pada dirinya, maka orang lainlah yang akan ia persalahkan.

"Aku jatuh karena Ayah meletakkan ember di sembarang tempat," kata seorang anak kepada ayahnya saat ia terjatuh di kamar mandi.

"Kamu mengalami musibah ini karena kamu tidak berhati-hati. Oleh karena itu, kalau berjalan hati-hatilah," kata anak tersebut algi kepada seorang anak lain yang terjatuh dan terkilir kakinya.

Pada suatu hari, anak itu berjalan-jalan di pinggiran hutan. Matanya tertuju pada sebuah pohon, di mana pada salah satu dahan pohon tersebut, ada sekelompok lebah yang mengerumuni sarangnya. "Wah, madu lebah itu pasti sangat manis, aku akan mengambilnya !" 

Ia pun mengambil sebuah galah dan menyodok sarang lebah itu dengan keras. Ribuan lebah pun merasa terusik dengan ulah anak itu dan lalu menyerangnya. Melihat lebah yang begitu banyak menuju dirinya, anak itu segera berlari. Namun para lebah tidak mau membiarkan musuhnya pergi begitu saja. 

Beberapa, lebah berhasil menghajar anak itu dengan sengatan. "Aduh, aww, tolong .....!" Byur... ! Anak itu menceburkan dirinya ke sungai. Dan para lebah-lebah yang marah itu akhirnya pergi meninggalkan anak itu.

Sesampainya di rumah, ia langsung mengadukan hal tersebut kepada ayahnya. "Mengapa Ayah tidak menolongku ? Jika Ayah sayang padaku, pasti sudah berusaha menyelamatkanku. Semua ini salah Ayah!" 

Mendengar itu, sang ayah diam sejenak, lalu mengambil selembar kertas putih. "Anakku, apa yang kamu lihat dari kertas ini?"

"Itu hanya kertas putih, tidak ada gambarnya," jawab anak itu. 

Kemudian, ayahnya membuat sebuah titik hitam di atas kertas putih itu. "Apa yang kamu lihat sekarang?"

"Ada sebuah titik hitam di kertas putih itu!" jawab anaknya dengan lantang.

"Anakku, mengapa kamu hanya melihat satu titik hitam pada kertas putih ini, padahal sebagian besar kertas ini berwarna putih? " Ayahnya melanjutkan, "Betapa mudahnya kamu melihat kesalahan Ayah! Padahal masih banyak hal baik yang telah Ayah lakukan buatmu."

Lalu sang ayah berjalan pergi meninggalkan anaknya yang duduk dengan termenung.

readmore »»   http://3.bp.blogspot.com/-FKB-bxL3OqE/UIhFrTOWvJI/AAAAAAAAAMs/hAm141vpVbw/s640/Petua+Isteri+Tewaskan+Suami+Di+Bilik+Tidur.jpg
video ml di hotel

Jadilah Untuk Berani


Seekor tikus merasa hidupnya sangat tertekan karena takut pada kucing. Ia lalu menemui seorang penyihir sakti untuk meminta tolong. Penyihir memenuhi keinginannya dan mengubah si tikus menjadi seekor kucing.

Namun setelah menjadi kucing, kini ia begitu ketakutan pada anjing. Kembali ia menemui penyihir sakti yang kemudian mengubahnya menjadi seekor anjing.

Tak lama setelah menjadi anjing, sekarang ia merasa ketakutan pada singa.

Sekali lagi penyihir sakti memenuhi keinginannya dan mengubahnya menjadi seekor singa.

Apa yang terjadi? Kini ia sangat ketakutan pada pemburu. Ia mendatangi lagi si penyihir sakti meminta agar diubah menjadi pemburu. Kali ini si penyihir sakti menolak keinginan itu sambil berkata,

"Selama kau masih berhati tikus pengecut, tak peduli seperti apa pun bentukmu, kau tetaplah seekor tikus yang pengecut"

readmore »»   http://3.bp.blogspot.com/-FKB-bxL3OqE/UIhFrTOWvJI/AAAAAAAAAMs/hAm141vpVbw/s640/Petua+Isteri+Tewaskan+Suami+Di+Bilik+Tidur.jpg
video ml di hotel

Pohon, Daun, dan Angin

"Daun terbang karena Angin bertiup atau Pohon tidak memintanya untuk tinggal" 

POHON

Orang-orang memanggilku "Pohon", itu semua karena aku sangat ahli dalam menggambar sebuah pohon. Karena itu  setiap membuat suatu lukisan, aku selalu menambahkan gambar pohon di sisi kanan bawah sebagai tanda dalam semua lukisanku. Aku telah berpacaran sebanyak lima kali sewaktu masih SMA, dan ada seorang wanita yang sangat aku sayangi. Namun, aku tidak pernah memilki keberanian untuk mengungkapkannya.

Wajahnya tidaklah cantik, tidak seksi, tapi dia sangat peduli kepada orang lain. Aku menyukainya, bahkan sangat menyukainya. Menyukai gayanya yang santai dan apa adanya, kemandiriannya, kepandaiannya dan kekuatannya, semua membuatku kagum.

Tapi aku tidak pernah mengajaknya untuk berkencan, karena yang ku rasakan, dia sangat biasa dan tidak serasi untukku. Aku juga takut, jika kami bersama semua perasaan yang indah ini akan hilang. Dan aku juga takut, kalau gosip-gosip yang ada akan menyakitinya. Aku merasa dia adalah "sahabatku" dan aku akan memilikinya tiada batas dan tidak harus memberikan semua hanya untuknya.

Selama tiga tahun ini, dia tahu kalau aku mengejar gadis-gadis lain. dan itu telah membuatnya menjadi sering menangis selama 3 tahun.

Ketika aku mencium pacarku yan kedua, dan ia melihatnya. Dia hanya tersenyum kepadaku, dengan berwajah merah dia berkata "lanjutkan saja" lalu pergi meninggalkan kami. Esoknya, kudapati matanya bengkak dan merah.

Aku sengaja tidak mau memikirkan apa yang menyebabkan dia menangis. Ketika kelas sudah kosong, dan semua telah pulang, dia masih tinggal sendiri di dalam kelas untuk menangis. Waktu itu aku kembali dari latihan sepakbola untuk mengambil sesuatu di kelas, dan aku melihatnya menangis selama sejaman.

Pacarku yang ke-4 tidak menyukainya, pernah mereka berdua terlibat perang dingin. Aku tahu kalau bukan sifatnya untuk memulai pertengkaran. Tapi aku tidak memperdulikannya, dan masih tetap bersama pacarku. Aku pernah berteriak padanya, dan itu membuat matanya penuh dengan kesedihan. Aku tidak memikirkan perasaannya dan malah pergi meninggalkannya bersama pacarku. Esok hari, kami kembali akrab dan tertawa penuh canda bersama seperti tidak ada yang terjadi sebelumnya. Aku tahu, bahwa ia sangat sedih dan kecewa, tapi ia tidak tahu kalau sakit hati yang aku rasakan sama buruknya dengan yang ia rasakan.

Ketika aku putus dengan pacar yang ke 5, untuk pertama kali aku mengajaknya untuk pergi. Setelah kencan itu, aku mengatakan sesuatu kepadanya, bahwa ada sesuatu yang ingin aku katakan. Lalu dia menjawab,  "kebetulan sekali, aku juga ingin mengatakan sesuatu kepadamu..."

Aku bercerita padanya kalau kini sudah putus dengan pacarku, dan dia bercerita sedang memulai suatu hubungan dengan seseorang. Katanya, pria itu sering mengejarnya selama ini, seorang pria yang baik, penuh energi dan menarik.

Aku tak bisa memperlihatkan betapa sakitnya hatiku, aku hanya bisa tersenyum dan mengucapkan selamat padanya. Ketika aku sampai di rumah, kekecewaanku bertambah kuat sampai-sampai aku tidak sanggup menahannya.

Akupun hanya bisa menagisi kebodohanku selama ini. Ketika upacara kelulusan tiba, aku membaca sebuah SMS yang sudah lama dikirim, mungkin sekitar 10 hari yang lalu saat aku terakhir kali berbicara dengannya. SMS itu berbunyi, "Daun terbang karena Angin bertiup, atau karena Pohon tidak memintanya untuk tinggal...?".

***

DAUN

Dulu saat masih SMA, aku suka sekali mengoleksi dedaunan. Mengapa...? Karena aku merasa bahwa, daun meninggalkan sebuah pohon ditinggalinya yang selama ini, membutuhkan banyak kekuatan.

Selama 3 tahun di SMA, aku dekat dengan seorang pria. Dia bukanlah pacarku, tapi ia "Sahabat" ku. Ketika dia mempunyai pacar untuk yang pertama kali, aku mempelajari sebuah perasaan yang belum pernah aku rasakan sebelumnya, yaitu cemburu. Mereka hanya bersama selama dua bulan. Ketika mereka putus, aku menyembunyikan perasaan yang luar biasa gembira. Tapi, sebulan kemudian dia kembali bersama seorang gadis.

Aku menyukainya dan aku tahu bahwa dia juga menyukaiku, tapi mengapa dia tidak mau mengatakannya? Sejak dia mencintaiku, mengapa dia tidak pernah memulainya untuk melangkah?

Ketika dia berganti pacar baru lagi, hatiku semakin sakit. Aku mulai mengira bahwa ini adalah cinta yang bertepuk sebelah tangan, tapi mengapa dia memperlakukanku dengan sangat baik, bila ia hanya menganggapku sebagai seorang teman?

Menyukai seseorang sangat menyusahkan hati, aku tahu kesukaannya, kebiasaannya. Tapi perasaannya kepadaku tidak pernah bisa diketahui. Kau tidak mengharapkan seorang wanita untuk mengatakannya lebih dulu bukan?

Di luar dari itu, aku mau tetap disampingnya. Memberikannya perhatian, menemaninya, dan mencintainya. Berharap, bahwa suatu hari nanti dia akan datang dan mencintaiku. Aku tahu, sesibuk apapun, dia pasti meluangkan waktunya untukku. Karena itu, aku rela menunggunya selama 3 tahun, meski cukup berat untuk kulalui.

Ketika diakhir tahun ke 3, ada seorang pria lain mengejarku, dia adalah adik kelasku. Setiap hari dia mengejarku tanpa lelah. Dari penolakan-penolakan yang telah ku alami, aku merasa bahwa ada baiknya memberikan dia ruang kecil di hatiku.

Dia seperti angin yang hangat dan lembut, yang mencoba meniup daun untuk terbang jauh dari pohon. Aku tahu, angin itu akan membawa pergi sehelai daun yang lusuh tebang jauh ke tempat yang lebih baik, dan akhirnya daun pun meninggalkan pohon itu. Tapi pohon hanya tersenyum dan tidak meminta daun untuk tinggal, aku sangat sedih melihatnya tersenyum ke arahku.

"Daun terbang karena Angin bertiup atau Pohon tidak memintanya untuk tinggal"

***

ANGIN

Karena aku menyukai seorang gadis bernama Daun, karena dia sangat bergantung pada Pohon, maka aku harus menjadi Angin yang kuat untuk menerbangkannya.

Ketika aku baru pindah sekolah, aku melihat seorang memperhatikan kami bermain sepakbola. Ketika itu, dia selalu duduk disana sendirian atau dengan teman-temannya memperhatikan Pohon. Ketika Pohon berbicara dengan gadis-gadis, ada cemburu di matanya. Ketika Pohon melihat ke arah Daun, ada senyum di matanya. Memperhatikannya menjadi kebiasaanku, seperti daun yang suka melihat Pohon. Suatu hari, dia tidak tampak, dan itu membuatku merasakan kehilangan.

Seniorku juga tidak ada saat itu, maka aku pun pergi menuju kelas mereka. Melihat seniorku sedang memperhatikan daun, air mata mengalir di pipiku. Esoknya, aku melihat daun sedang berada di tempat biasanya tengah memperhatikan Pohon. Aku lalu melangkah menghampiri dan tersenyum kepadanya, lalu menulis sebauh catatan dan memberikan kepadanya. Dia melihat ke arahku sambil tersenyum dan menerima catatan dariku.

Esoknya, daun menghampiriku dan memberikan sebuah catatan.  Ternyata, hati daun sangat kuat dan Angin tak bisa meniupnya pergi.

Aku tahu orang yang dia cintai bukan aku, tapi aku akan berusaha agar suatu hari dia menyukai aku. Selama empat bulan, Aku telah mengucapkan kata Cinta sebanyak 20 kali kepadanya. Setiap kali aku mengucapkannya, dia selalu mengalihkan pembicaraan kepada pohon. Tapi aku tidak menyerah, aku memutuskan untuk terus-dan terus mengajaknya terbang bersamaku. 

Suatu hari aku meneleponnya dan bertanya, "Apa yang kau lakukan, kenapa kau tidak pernah membalas pesanku?", dia menjawab, "Aku selalu menengadahkan kepalaku".

"Apa...?" Aku tidak percaya apa yang aku dengar.

"Aku menengadahkan kepalaku" dia berteriak.

Segera akumeletakkan telepon, dan berlari ke rumahnya. Saat dia membuka pintu, aku langsung memeluknya dengan erat.

"Daun terbang karena tiupan Angin atau karena Pohon tidak memintanya untuk tinggal".
readmore »»   http://3.bp.blogspot.com/-FKB-bxL3OqE/UIhFrTOWvJI/AAAAAAAAAMs/hAm141vpVbw/s640/Petua+Isteri+Tewaskan+Suami+Di+Bilik+Tidur.jpg
video ml di hotel

Ketika Semua Terjadi di Luar Harapan

(Dari sebuah kisah nyata)

Aku ingin menjadi seorang astronot. Aku ingin terbang ke luar angkasa, tetapi aku tidak memiliki suatu gelar dan aku bukanlah seorang pilot. Keajaiban itu pun terjadi, saat Gedung Putih mengumumkan mencari  seorang warga biasa untuk ikut dalam penerbangan 51-L pesawat ulang-alik Challanger, dan warga itu haruslah seorang guru. 

Aku hanyalah warga biasa, dan aku adalah seorang guru. Maka, hari itu juga aku segera mengirimkan surat lamaran ke Washington. 

Setiap hari aku berlari ke kotak pos, sampai akhirnya datanglah amplop resmi yang berlogo NASA. Doaku terkabul, aku lolos penyisihan pertama. Selama beberapa minggu berikutnya, perwujudan impianku semakin dekat, saat NASA mengadakan test fisik dan mental. Begitu test selesai, aku menunggu dan berdoai. Aku tahu kini langkahku semakin dekat untuk menjemput impian. Beberapa waktu kemudian, aku menerima panggilan untuk mengikuti program latihan astronot khusus di Kennedy Space Center.

Dari 43.000 pelamar kemudian tersisa 100 orang, dan aku salah satunya. Semua orang berkumpul untuk penilaian akhir. Ada simulator, uji klaustrofobi, latihan ketangkasan, percobaan mabuk udara dan lainnya.  "Tuhan, biarlah diriku yang terpilih", begitu doaku.

Lalu tibalah berita yang menghancurkan itu, NASA memilih Christina McAufliffe. Kini aku kalah, impian hidupku hancur dan aku mengalami depresi. Rasa percaya diriku lenyap, hanya amarah yang menggantikan kebahagiaanku. Aku mempertanyakan semuanya. "Kenapa Tuhan? Kenapa bukan aku? Bagian mana dalam diriku yang salah? Mengapa aku diperlakukan kejam seperti ini?"

Aku mengadukan kekecewaan itu kepada ayah, dan beliau berkata, "Semua terjadi karena suatu alasan."

Selasa, 28 Januari 1986, aku berkumpul bersama teman-teman untuk menyaksikan peluncuran pesawat ulang-alik Challanger itu menuju angkasa. Saat pesawat itu melewati menara landasan pacu, aku menantang impian untuk terakhir kalinya. "Tuhan, aku bersedia melakukan apa saja agar berada di dalam pesawat itu."

Tujuh puluh tiga detik kemudian, Tuhan menjawab semua pertanyaanku dan menghapus semua keraguanku  selama ini, saat pesawat ulang-alik Challanger meledak dan menewaskan semua penumpang di dalamnya. 

Aku lalu teringat kata-kata ayah, "Semua terjadi karena suatu alasan." Aku tidak terpilih dalam penerbangan itu, walaupun aku sangat menginginkannya. Karena Tuhan memiliki suatu alasan lain untuk kehadiranku di bumi ini. Aku memiliki misi lain dalam hidup, aku tidak kalah, aku seorang pemenang.

Aku menang, karena aku telah kalah. Dan aku adalah, Frank Slazak masih hidup untuk bersyukur kepada Tuhan, karena tidak semua doaku dikabulkan-Nya.

readmore »»   http://3.bp.blogspot.com/-FKB-bxL3OqE/UIhFrTOWvJI/AAAAAAAAAMs/hAm141vpVbw/s640/Petua+Isteri+Tewaskan+Suami+Di+Bilik+Tidur.jpg
video ml di hotel

Mengubah Keadaan Ketidakbahagiaan


Beberapa tahun yang lalu, Bob Moore diundang untuk mendengarkan seorang wanita berkedudukan penting yang memberikan ceramah kepada para mahasiswa disebuah kolese kecil di Calofornia Selatan. Bangsal dipenuhi mahasiswa yang penuh semangat karena mendapat kesempatan mendengarkan seseorang yang sangat terkenal dibidangnya.

Setelah sang Gubernur menyampaikan kata sambutannya, si pembicara maju mendekati mikrofon, memandang khalayak pendengarnya dari kiri, ke kanan, dan mulai:

"Saya dilahirkan oleh seorang ibu yang tidak dapat mendengar dan tidak dapat bicara, alias Bisu dan Tuli. Saya tidak tahu siapa Ayah saya, apakah dia masih hidup atau sudah meninggal. Pekerjaan pertama yang saya geluti adalah di Pertanian Kapas"

Para pendengar tertegun. "Tidak ada sesuatu pun yang akan tetap sama jika kita tidak menghendaki begitu," dia melanjutkan.

"Bukan nasib, bukan keadaan, dan juga bukan kita dilahirkan demikian yang menyebabkan masa depan kita menjadi demikian."

Dan dengan suara perlahan, dia mengulangi, "Tidak ada sesuatu pun yang akan tetap sama jika kita tidak menghendakinya begitu."

"Yang harus dilakukan orang adalah," dia menambahkan dengan suara tegas, "Mengubah keadaan yang mendatangkan ketidakbahagiaan atau ketidakpuasan dengan menjawab pertanyaan: "Saya ingin keadaan ini menjadi seperti apa?, Lalu kita harus bekerja sendiri dengan tekad baja untuk mewujudkannya."

Kemudian, sebuah senyuman cantik mengembang ketika dia berkata, "Nama saya Azie Taylor Morton. Saya sekarang berdiri di sini sebagai Menteri Keuangan Amerika Serikat."

readmore »»   http://3.bp.blogspot.com/-FKB-bxL3OqE/UIhFrTOWvJI/AAAAAAAAAMs/hAm141vpVbw/s640/Petua+Isteri+Tewaskan+Suami+Di+Bilik+Tidur.jpg
video ml di hotel

Harga Seekor Anak Kucing


"Berapa harga sekor anak kucing yang anda jual pak?", tanya seorang anak kecili kepada pemilik toko hewan peliharaan. 

Pemilik toko itu lalu menjawab, "Harganya berkisar antara 30 - 50 Dollar, nak."

Sambil merogoh saku celananya, anak kecil itu lalu mengeluarkan uang miliknya, "Saya hanya memiliki uang 20 Dollar saja, tapi bisakah saya melihat-lihat anak kucing yang anda jual?"

Pemilik toko itu pun tersenyum, lalu ia memanggil anak-anak kucing dagangannya untuk datang. Tak lama, munculah seekor kucing bernama Lion yang diikuti oleh lima ekor anak kucing lainnya. Mereka semua berlari di sepanjang lorong toko itu. Tapi, ada satu anak kucing yang tampak berlari jauh tertinggal dari yang lain.

Sambil memperhatikan, anak kecil tersebut lalu menunjuk pada seekor anak kucing yang datang paling belakang, "Apa yang terjadi dengan anak kucing itu Pak?"
 
Pemilik toko pun menjelaskan, ketika ia dilahirkan, anak kucing itu mempunyai suatu kelainan pada pinggulnya dan menjadikannya cacat.

 "Wah... kalau begitu, saya ingin membelinya.", ujar anak kecil itu dengan gembira.

Pemilik toko pun tampak bingung dengan keinginannya, "Kenapa kau ingin membelinya...? jika kau mau, aku dapat memberikannya padamu."

Mendengar jawaban si pemilik toko, anak kecil itu tampak kecewa. Ia lalu menatap si pemilik toko sambil berkata, "Saya tidak ingin Bapak memberikan anak kucing itu secara percuama kepada saya. Meskipun ia cacat, namun anak kucing itu tetap mempunyai harga yang sama dengan anak kucing yang lain. Saya akan  membayar penuh untuk anak kucing itu. Saat ini saya hanya memiliki uang 20 Dollar, tetapi setiap hari saya berjanji akan mengangsurnya setengah Dollar, sampai semuanya lunas."

Tapi si pemilik toko menolak, "Nak, kau jangan membeli anak kucing ini, dia cacat. Dia tidak bisa berlari, melompat dan menemanimu bermain seperti anak kucing lainnya. Kalau kau ingin membeli, pilihlah anak kucing lain yang normal."

Anak kecil itu terdiam, ia lalu menarik ujung celana panjangnya. Dari balik celana itu, tampaklah sepasang kaki yang ukurannya sangat berbeda, sebelah tampak normal sedangkan yang satu lagi tampak sangat kecil. Kemudian ia menatap si pemilik toko itu, "Tuan, saya pun tidak bisa berlari dengan cepat atau melompat-lompat. Saya juga tidak bisa bermain sepeeti anak-anak lain. Oleh karena itu, saya tahu bahwa anak kucing ini membutuhkan seseorang yang mau mengerti penderitaannya."

Pemilik toko itu pun terdiam mendengar kata-kata si anak kecil. Kini ia mengerti, mengapa anak kecil tersebut sangat ingin memilikinya dengan harga yang sama seperti anak kucing yang normal, sebab baginya, kecacatan itu bukanlah terletak pada sebuah fisik, tetapi pada hati yang cacat.

readmore »»   http://3.bp.blogspot.com/-FKB-bxL3OqE/UIhFrTOWvJI/AAAAAAAAAMs/hAm141vpVbw/s640/Petua+Isteri+Tewaskan+Suami+Di+Bilik+Tidur.jpg
video ml di hotel

Perang-Perang Terunik dalam Sejarah Dunia


Berikut ini adalah 5 perang super unik dan aneh yang pernah terjadi dan tercatat dalam sejarah dunia.

1. The Anglo-Zanzibar War

Perang yang terjadi antara Inggris vs Zanzibar pada tanggal 27 Agustus 1896, hanya berlangsung selama 40 menit. Ini merupakan perang terpendek dalam catatan sejarah. Pemicu perang ini adalah ultimatum yang dikeluarkan Inggris tapi tidak di indahkan. Saat itu Sultan Hamid bin Thuwaini yang pro Inggris digantikan oleh Sultan Khalid bin Barghash. 

Sesuai perjanjian yang ditandatangani tahun 1886, pengganti Sultan harus berdasarkan persetujuan konsul Inggris. Namun Sultan Khalid melanggar perjanjian tersebut. Inggris pun berang, dan memberi ultimatum kepadanya untuk turun dari tahta, tapi Sultan Khalid tak maunmengindahkan. Sebaliknya, ia merespon ultimatum itu dengan mengerahkan angkatan bersenjatanya untuk membarikade istana dari serangan Inggris.

Sikap menantang Khalid tersebut membuat Inggris marah, dan menjawabnya dengan serangan di pagi hari. Inggris membombardir Istana Khalid dan menghancurkan pasukan yang membrikade istana. Setidaknya ada 500 orang korban dari pihak Khalid, sementara dipihak Inggris hanya satu prajurit angkatan laut yang terluka.

2. The Pig War


Perang ini dipicu oleh penembakan seekor babi di Kepulauan San Juan yang merupakan batas otoritas Amerika dan Inggris di daratan Amerika Utara. Perang Babi juga disebut Episode Babi atau Babi dan Perang Kentang. Yang menjadi "Korban" dalam perang ini hanya seekor babi dan dianggap sebagai perang berdarah di Amerika.

3. The 335 Years War


Perang ini merupakan konflik antara Belanda dan Kepulauan Scilly (sebuah wilayah di pantai barat daya Inggris). Tidak ada peluru yang pernah ditembakkan dalam kurun waktu 335 tahun tersebut, bahkan tidak ada korban jiwa yang pernah dilaporkan dalam perang terlama dalam sejarah ini. Secara resmi, perang ini berakhir pada tahun 1986, ketika perjanjian perdamaian ditandatangani.

4. Moldovan-Transdniestrian War


Setelah runtuhnya Uni Soviet, 2/3 Moldova ingin masuk tetangganya di sebelah barat yaitu Rumania. Sementara bagian Timur, menginginkan dekat Ukraina dan Rusia.

Perang pun meledak, hingga bagian timur membentuk Negara sendiri bernama Transdniestria, yang sampai sekarang tidak dikenal dunia. Perang ini disebut-sebut sebagai perang yang paling aneh di dunia, bahkan militer lokal menyebutnya sebagai Perang Orang Mabuk.

Bayangkan saja, para perwira kedua negara tersebut berperang mati-matian dari pagi sampai sore, namun ketika malam mereka malah bertemu dan bersenang-senang bersama sambil mabok. Demi negara mereka musuh, tapi pertemanan tetap berjalan pada malam hari. 

5. Emu War


Emu War, juga dikenal sebagai Great Emu War. Perang ini tak kalah anehnya dengan perang yang lain, hanya saja yang menjadi lawan Australia dalam perang ini adalah kawanan burung. Peristiwa ini terjadi tahun 1932 di Australia Barat Dalam perang ini, para pasukan Australia menggunakan senapan mesin jenis lewis dan menghabiskan sekita 10.000 selongsongan peluru. Namun hasilnya tampak sia-sia karena, sebagian besar burung-burung yang menjadi musuh berhasil melarikan diri dengan kecepatan sekitar 50 km/jam.

Mayor Meredith, sang komandan tercengang dengan hasil yang tidak diharapkan itu. Hingga Menteri Pertahanan Australia memerintahkan pasukan untuk mundur dan menghentikan serangan. Emu War pun berakhir dengan kekalahan dipihak Australia.

Catatan: Dalam pristiwa ini diperkirakan ada sekitar 20.000 burung yang berhasil dibunuh.

Sumber: www.mostinterestingfacts.com
readmore »»   http://3.bp.blogspot.com/-FKB-bxL3OqE/UIhFrTOWvJI/AAAAAAAAAMs/hAm141vpVbw/s640/Petua+Isteri+Tewaskan+Suami+Di+Bilik+Tidur.jpg
video ml di hotel